Assalamu’alaikum…
Bibirku langsung behenti bergerak, mataku bergegas merespon suara lembut dari depan kelas, otak ku pun penasaran ingin mengetahui siapa yang mengucapkan salam barusan. Terlihat wanita yang tidak terlalu tua dan juga tidak terlalu muda, dengan memakai setelan baju berwarna merah muda semakin menambah kelembutannya. Dia adalah ibu Mitha salah satu dosen Kimia Pemisahan untuk progam studi Kimia murni.
Dengan gaya bicara yang lembut dan dibumbuhi bayolan membuat kelasku semakin hidup apalagi teman-temanku sering bertanya suasana ngantukpun menjadi hilang seketika hahay.
Suasana berubah 180 derajat ketika 1 SKS talah berlalu, badan ku mulai terasa panas, asupan oksigen seakan semakin berkurang, keringat tidak henti-hentinya keluar dari seluruh tubuh, ku ambil selembar kain berwarna hijau muda dari dalam tas, ku lipat semakin kecil lalu ku usapkan ke wajah dan laher, keringat pun mulia berkurang.
Ternyata tidak hanya aku yang merasakan panasnya ruang kelas, terlihat wanita cantik disebalah kiriku juga marasa kepanasan . Dia pagang buku tipis di tangan kanannya kemudian dia ayunkan dari kiri ke kanan tepat didepan mukanya secara berulang-ulang, matanya menatap kearah depan, tidak tau apakah dia sedang memperhatikan penjelasan dosen atau hanya menikmati hembusan angin kecil yang dihasilkan oleh ayunan buku kecil barusan.
Dua kipas angin yang di gantungkan di plafon juga tidak mampu merubah suasana menjadi lebih dingin.
Waduh panas banget ni kelas…………….. suara lirih tanpa sadar keluar dari dua bibirku, aku ambil lagi saputangan ku bilas habis keringat di muka, andaikan manusia tidak punya akal pasti bajuku langsung ku lepas tapi apalah daya tangan tak sampai hhhmmmmm………..
Kulihat kearah belakang ada mesin berbentuk kotak tipis berwarna putih, terdapat tulisan Panasonic, mesin ini mulai dulu hanya diam saja dan tidak mau mengeluarkan nafas dinginnya, entah kenapa ??? apa karena rusak atau mendadak tidak berfungsi ketika kelasku belajar dibawahnya atau karena ada sebab yang lain, angan-anganku mulai terbang…. coba AC ini sekarang hidup pasti aku lebih betah didalam kelas dan bisa konsentrasi dengan apa yang disampaikan oleh dosen …….hhhuuuufffff……cepek deehhh………
Kulihat jam di hp ku masih menunjukkan jam 14.05 berarti masih kurang 1 jam lagi kelas ini akan berakhir……. Wwaddduuuuhhh aammppuuunnnn…deehh……….ni kelas bener bener bener panas bangettt…..
Mudah-mudahan mesin kecil itu, bisa hidup pada pertemuan berikutnya amiin…………
By : RDH
Tidak ada komentar:
Posting Komentar